MENGENAL SIAPA : RAISA

    Raisa atau yang memiliki nama lengkap Raisa Andriana yang lahir di Jakarta pada 6 Juni 1990 ini merupakan salah satu soloist wanita Indonesia dengan segudang prestasinya di bidang tarik suara. Penyanyi yang memiliki suara yang sangat khas dan merdu ini mengawali karirnya sebagai seorang penyanyi pada tahun 2008 dimana pada awalnya ia merupakan vokalis dari salah satu grup band bernama “Andante” yang dikemudian hari band ini berubah nama menjadi “Vierra” bentukan Kevin Aprilio. Selama Raisa menjadi vokalis dari band ini, band ini telah berhasil mengeluarkan beberapa single yang salah satunya yaitu lagu berjudul “Seandainya”, yang kemudian nantinya lagu ini masuk ke dalam album pertama vierra. Akan tetapi, kemudian posisi Raisa sebagai vokalis di band ini digantikan oleh Widy Soediro dikarenakan didapatkannya respon dari penikmat musik yang kurang baik terhadap band ini serta adanya anggapan bahwa widy lebih cocok mengisi posisi ini. Faktor inilah yang menyebabkan hengkangnya Raisa dari band tersebut.

    Selain pernah menjadi vokalis dari Band “Andante”, Raisa juga pernah menjadi backing vokal dari salah satu grup musik di Indonesia yakni “RAN” pada saat mengisi acara Java Jazz di tahun 2008. Tampaknya jalan inilah yang menjadi awal mula dari pintu gerbang kesuksesan soloist wanita ini di dunia tarik suara. Lewat acara tersebutlah, Raisa kemudian mendapat kesempatan untuk bertemu dengan Astono Handoko yang kemudian memperkenalkannya kepada salah satu label berskala Internasional yang bernama Universal Music yang pada nantinya label inilah yang memproduseri album debut dari soloist wanita kenamaan Indonesia ini.

    Kemudian pada tahun 2011, Solid Records dan Universal Music Indonesia memproduseri album Raisa melalui lagi debutnya yang berjudul “Serba Salah” yang sukses memanjakan penikmat musik Indonesia. Selain itu, lagu-lagu andalan lain dalam album ini diantaranya “Apalah (Arti Menunggu) dan Could it Be” juga sukses memanjakan telinga penikmat musik yang ada di Indonesia. Lagu Serba Salah ini juga yang mengantarkan Raisa ke dalam jajaran soloist wanita terbaik Indonesia hingga saat ini. Selain itu, lagu debut Raisa ini juga memuncaki posisi tangga lagu hampir di seluruh Radio di Indonesia pada tahun 2011. Hingga saat ini, Raisa telah berhasil mengeluarkan album sebanyak 4 buah yang diantaranya album berjudul “Raisa” yang rilis pada tahun 2011, album berjudul “Heart to Heart” yang rilis pada tahun 2013, album berjudul “Handmade” yang rilis pada tahun 2016, dan album terakhirnya yang berjudul “Teristimewa” yang rilis pada bulan februari tahun 2020.

    Beberapa konser yang pernah diadakan oleh soloist wanita ini diantaranya yakni, Konser “Handmade Tour” yang juga merupakan konser pertama yang diadakan oleh Raisa dimana konser ini dimulai dengan “Handmade Showcase” di Jakarta pada 27 April 2016, kemudian dilanjutkan rangkaian dari tur ini yang dimulai di Bandung pada 7 Oktober 2016 dan tur ini berakhir di Yogyakarta pada 29 Oktober 2016. Kemudian, konser kedua yang diadakan oleh soloist ini ialah konser yang bertajuk “Fermata Intimate Concert” yang diadakan pada tahun 2018 bertempat di The Hall Senayan City Jakarta. Sementara itu, pada tahun 2020 ini, Raisa akan mengadakan kembali sebuah konser yang berlokasi di Gelora Bung Karno. Hal inilah yang menjadikan Raisa sebagai soloist wanita pertama yang mengadakan konser di Gelora Bung Karno.


 

Diberdayakan oleh Blogger.